Senin, 30 Mei 2016

4 Cara mengambil screenshot di laptop atau komputer (full sreen/sebagian)

Biljabbaradnan's blog - Kali ini akan membagikan artikel yang cukup sederhana namun banyak orang yang tidak mengetahuinya yaitu tentang "Cara mengambil screenshot di laptop atau komputer"

Mungkin dari sebagian orang, banyak yang tidak mengetahui tentang cara mengsreenshoot layar di laptop atau komputer.
Maka dari itu tujuan penulisan saya kali ini akan membahas tentang " 4 Cara sreenshoot layar laptop atau komputer"

4 Cara tersebut terbagi menjadi :
  1. Screenshot Full Layar
  2. Screenshot Aplikasi yang sedang berjalan
  3. Screenshot Sebagian (yang ingin di sreenshot oleh anda)
  4. Screenshot menggunakan aplikasi pihak ketiga (bukan bawaan os)

Sebenarnya mengscreenshot layar di laptop itu tergolong cukup mudah sobat
Berikut tutorial kali ini saya persembahkan untuk sobat, silahkan duduk yang manis dan pahami.


1. Sreenshot Full Layar

Cara mensreenshot Full layar ini kita akan menggunakan aplikasi bawaan dari OS Windows yaitu "Paint", Cara menggunakannya sebagai berikut
1. Klik tombol "PrtSc SysrRq".
Tombol ini biasanya terletak di keyboard bagian kanan atas.
2. Lalu buka aplikasi paint dengan cara klik start => masukan kata kunci (paint)


3. Setelah itu klik Ctrl+V secara bersamaan, di kertas kosong yang sudah disediakan.


4. Simpan.
Cara untuk menyimpan gambar tersebut bisa kalian lakukan seperti dibawah ini
  1. klik Ctrl+S => tentukan lokasi penyimpanan => save atau
  2. Klik tombol seperti kertas (bagian kiri atas) => save => tentukan lokasi penyimpanannya => save

2. Sreenshot aplikasi yang sedang berjalan

Pada dasarnya untuk cara kedua ini sebenarnya sama saja dengan cara seperti diatas tadi (cara pertama), namun tombol yang digunakan untuk mensreenshot-nya berbeda.
  1. Klik Alt + PrtSc SysRq
    Nah kali ini kita mengkliknya dengan bantuan dari "Alt" yang di klik secara bersamaan.
  2. Buka aplikasi Paint seperti yang sudah saya jelaskan diatas.
  3. Klik Ctrl+V
  4. dan simpan
Hehehe mudah bukan? dan inilah contoh yang barusan kita buat.


3. Sreenshot sebagian

Cara untuk mensreenshot sebagian ini kita akan menggunakan aplikasi bawaan dari OS Windows yaitu "Snipping tool", Cara menggunakannya sebagai berikut
1. Klik Start => masukan kata kunci (snipping tool)
2. Klik aplikasi tersebut


3. Klik "New"


4. Lalu arahkan ke bagian mana yang ingin sobat sreenshot.
5. Setelah itu Save dan tentukan lokasi penyimpanannya

4. Sreenshot menggunakan aplikasi pihak ketiga

Cara untuk mensreenshot pada tahapan ini kita akan menggunakan aplikasi InspriteSoft.
Kenapa saya menggunakan aplikasi ini? karena sudah digunakan oleh banyak orang, jadi kita gunakan yang umum saja.
Cara menggunakannya sebagai berikut.

1. Silahkan kalian klik (InspriteSoft) link tersebut untuk download aplikasinya
2. Klik bacaan "Download Now"
3. Lalu silahkan kalian extract dengan cara klik kanan => extract here => tunggu beberapa saat,
4. Instal aplikasi tersebut setelah di extract
Cara menginstalnya silahkan ikuti cara berikut ini
  • Klik aplikasinya
  • Klik bacaan "Yes"
  • Klik "Ok"
    dan tunggu beberapa saat aplikasi segera di instal
  • dan Silahkan kalian gunakan.
Keterangan   :
Aplikasi ini sebetulnya bisa dikatakan sebagai rangkuman dari cara kerja aplikasi bawaan OS Windows, dengan menampilkan beberapa fitur yaitu :
  1. Sreenshot, berfungsi untuk mengambil screenshot.
  2. Region, berfungsi untuk mengambil screenshot dengan beberapa metode full screen (kiri), aplikasi berjalan (tengah), sebagian (kanan)
  3. Image format, berfungsi untuk menentukan format gambar yang akan disimpan
  4. Destination, berfungsi untuk menentukan lokasi penyimpanan gambar.


Akhirnya selesai juga artikel kali ini sobat tentang "4 Cara mengambil screenshot di laptop atau komputer".
Kalau boleh jujur disini sebenarnya sangat melelahkan juga untuk membuat artikel unik dan pastinya hasil karya sendiri, tapi karena ini sudah menjadi hobby jadi saya menikmatinya sajah hehehe.

Baiklah sobat bagaimana artikel kali ini? cukup membantu atau malah membuat kalian bingung?
Apabila kalian masih bingung silahkan berkomentar dibawah ini dan saya akan menjawabnya secepat mungkin.
Tapi apabila kalian terbantu oleh artikel kali ini, sebarluaskanlah kepada teman anda agar semakin tahu makin banyak ilmu.


Sekian dari saya
Semoga bisa bermanfaat
dan Selamat mencoba
Wasalamulaikum wr.wb

Bagikan

Jangan lewatkan

4 Cara mengambil screenshot di laptop atau komputer (full sreen/sebagian)
4/ 5
Oleh

Subscribe via email

Suka dengan artikel di atas? Tambahkan email Anda untuk berlangganan.

1 komentar:

Tulis komentar
avatar
5 April 2021 pukul 23.46

Makasih banyak untuk sharing infonya yang bermanfaat.
Jika boleh dong kunjungan baliknya ke web saya :D
Cek web saya di Toko Komputer Online Terpercaya atau blog saya di Tips dan Trik Komputer

Reply

Jangan lupa tinggalkan komentar yah :)